Cara Mengganti Template Blogspot

Beberapa saat yang lalu saya ditanya oleh teman saya bagaimana mengganti template pada Blog. Yah, daripada saya susah ngomong mending di tulis di Blog aja. Mengganti template pada Blogspot sangatlah mudah. Bagi para pemula yang ingin tahu bagaimana cara mengganti template, baca terus posting ini.

Langkah-langkah mengganti template:
  1. Download dulu template dari situs penyedia template, seperti btemplates, dll. Atau bisa cari sendiri di google.
  2. Biasanya file yang didownload berbentuk winzip/winrar. Untuk itu lebih baik di ekstrak dulu.
  3. Login ke akun Blogger anda.
  4. Masuk ke menu tata letak -> Edit HTML.
  5. Untuk jaga-jaga agar setting template blog sebelumnya tidak hilang, Klik "Download template lengkap". Lalu simpan.
  6. Upload file xml yang ada di download tadi. Caranya klik browse lalu klik unggah.
  7. Kemudian akan muncul konfirmasi pertahankan widget, jika anda tidak ingin menghapus setting widget, Klik "Pertahankan Widget". Jika tidak, klik "Hapus Widget".
  8. Template anda berhasil diganti.
Selamat Mencoba..

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar